Wednesday, January 10, 2018

Beatrice Quarters Aeon Mall JGC Bersama Kerabat

Makan siang di Beatrice Quarters Aeon Mall JGC Cakung . Sebelum naik J - Sky Ferris Wheel di Aeon Mall Jakarta Garden City Cakung Jakarta Timur, kami terlebih dahulu makan siang. Pilihan untuk kami makan siang hari itu (9 Desember 2017) adalah Beatrice Quarters, setelah Qian’s Mom melihat-lihat menu yang tersedia di depan pintu masuk tempat makan ini serta memastikan bahwa disini tidak menyediakan menu yang mengandung pork dan turunannya. Secara saya belum melihat label halal MUI di Beatrice Quarters saat itu.
Menurut kakak saya yang pernah ke BQ Gading Walk Mall Kelapa Gading Jakarta Utara, menu makanan BQ Aeon Mall JGC ada yang berbeda dengan yang di MKG . Jika di Aeon Mall JGC  menu-nya lebih condong ke Japanesse Style.
Begitu duduk di tempatnya, pandangan mata saya langsung tertuju ke mini board yang terdapat di atas meja, dan saya memutuskan untuk memilih menu tersebut sebagai makanan makan siang saya kali ini, yakni : 

Tokio Goulash (Dok. Instagram : @balqis57)
Seafood Tokio Goulash @ Rp 69k  + tax
Pada daftar menunya tercantum "A perfect infuse of Japanese aromatic curry in European traditional stew, served with garlic rice toped with pooched egg and youghurt. Truly a dish to remember!"
Cara makannya?
Step 1 : Break the yolk
Step 2 : Mix the yolk youghurt and rice with the sauce
Goulash (bahasa Hongaria: gulyás [ˈɡujaːʃ]) adalah rebusan daging dan sayur - sayuran yang ditambahkan dengan paprika dan bumbu-bumbu lainnya. Makanan ini berasal dari Kerajaan Hongaria pada abad pertengahan dan kini merupakan makanan yang populer di Eropa Tengah.



Hokuube Sirloin @ Rp 145k + tax
Yang pilih ini menu pilihan Kakak saya dan menantunya, saya hanya numpang motret, gak sempet nyicip . Cuma sekedar ngerti sausnya saus jamur cream yang dimakan oleh kakak saya, sedangkan menantunya memesan sausnya dengan saus teriyaki.


Choco Signature @ Rp 59.000 + tax
Ini pesanannya Batita Q  yang nggak bakal dihabisin sendirian, jadi saya dan  Ayahnya ikutan nyemil-nyemilin dessert yang sangat "kental" dengan coklat, roti yang dipotong-potong  ice cream disajikan di semacam hotplate,kemudian disiram oleh saus cream coklat disekelilingnya.



Kali ini makanan pilihan assisten rumah tangga (ART) keluarga kakak saya. Nama menu-nya....hhhmmmm klau gak salah, Buttermilk Fried Chicken With Italian Sauce @ Rp 65rb + tax . Kenapa pakek kalimat "klau gak salah"? Karena waktu itu "Umi" bilangnya mau makan nasi goreng plus ayam dan ditunjukin foto menu bergambar makanan ini. Saya cocokin ke bill-nya sepertinya ini deh nama menu-nya :D Ayahnya Q juga sepertinya memesan menu ini, namun special request menggunakan nasi putih.


Beverages
Pada umumnya jika saya makan di rumah makan, saya selalu memesan minuman Es Teh Tawar dan Air Mineral karena jika menikmati suatu makanan, maka saya tidak mau “mencampur adukkan” rasa dengan rasa minuman yang bermacam-macam. Menurut saya hal tersebut akan merusak cita rasa makanannya, apalagi jika makanan atau tempat makan tersebut yang baru saya rasakan. Jikalau mau memberikan apresiasi rasa terhadap minuman...yaaa saya akan datang memesan minuman tanpa bermacam-macam makanan. Pokoknya kalau niatnya ingin makan, maka saya hanya memesan 2 jenis minuman yang saya sebutkan, atau paling bervariasi saya akan pesan Ice Lemon Tea atau Cola dingin. Dan siang itu diantara kami pesanan minumannya adalah : Teh Hangat, Jar Orange Juice, Ice Tea dan Ice Lemon Tea.
Jika ditanya apakah saya akan balik ke Beatrice Quarters (khususnya yang di Aeon JGC Cakung), maka akan saya jawab iya – meskipun saya juga masih akan berpetualang kuliner di mall tersebut yang petugas-petugasnya sangat transparan mengatakan halal tidaknya makanan yang tersedia disana. Kakak saya juga membeli kartu semacam kartu debet/membership yang bisa di-redeem makanan di BQ, oleh karenanya saya akan kembali lagi deh....

Mohon cantumkan sumber apabila menggunakan foto yang ada di postingan ini.
Foto Milik :

No comments: